WEB LAMA
01 Juli 2020

KELURAHAN TAMBRAN DALAM MENYAMBUT NEW NORMAL

Untuk menyambut New Normal, banyak hal yang dilakukan oleh Kelurahan Tambran. Misalnya melakukan koordinasi dengan lintas sektoral, penyemprotan baik di pemukiman maupun di tempat-tempat umum.

 

Selain itu kami ASN kelurahan tambran juga berkomitmen untuk mematuhi protokol kesehatan.

Petugas pelayanan kelurahan mulai memakai Alat Pelindung Diri (ADP) dan masyarakat yang datang ke kantor kelurahan harus memakai masker dan cuci tangan dulu sebelum masuk.

 

Kerjasama dengan bidan desa juga perlu dilakukan untuk mengecek kesehatan pendatang dengan mengukur suhu tubuhnya. Dan bila suhunya diatas 37,5 maka disarankan untuk isolasi mandiri di rumah.

 

Diharapkan dengan kebijakan-kebijakan diatas penularan Covid 19 zero dan tambran menjadi kelurahan dengan status zona hijau

SISWANTO, SH (SEKRETARIS)    DIDIK SETIAWAN, SE (LURAH )    ERVIN DESTRIA SETYAWAN, A.MD (KASI PEMERINTAHAN KEAMANAN DAN KETERTIBAN)    HERU WASKITO, SP (KASI PERMAS)    WIWIK SETIYANINGSIH (KASI KESOS)